Pendopo Tulungagung

Poto pengalaman pertama saya di pendopo tulungagung sebagai panitia milad muhammadiyah.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Kamis, 12 Desember 2013

Pentingnya (Usaha Dan Doa)

BAB III
Usaha dan Doa

A.Makna Usaha dan Doa
Tahukah kamu, usaha dan doa merupakan jalan menuju kesuksesan? Doa adalah harapan dan cita- 
cita. Dengan berdoa, kamu dapat meminta kepada Tuhan agar dimudahkan dalam mencapai cita-
cita. Doa merupakan target hidup yang ingin dicapai oleh seseorang. Cita-cita tidak mungkin dapat dicapai oleh seseorang hanya dengan berdoa. Akan tetapi, diperlukan usaha keras dan kesungguhan untuk mencapai kesuksesan. Oleh karena itu, jadikan usaha dan doa sebagai jalan untuk menempuh kesuksesanmu.

B.Usaha
Kesuksesan dapat diraih apabila kamu rajin ber¬usaha. Berusahalah dengan sungguh-sungguh untuk mencapai cita-cita yang kamu mimpikan. Sikap malas menjadi penghambat seseorang dalam meraih kesuksesan. Perlu kamu ketahui, setiap usaha yang dilakukan dengan rajin, pasti akan membuahkan hasil.Tahukah kamu, anak yang rajin tidak hanya belajar jika ada guru. Anak yang rajin akan selalu belajar, membaca, dan diskusi, walaupun tidak ada guru.

Selain itu, kesuksesan dalam belajar dapat kamu raih dengan beberapa faktor yang mendukung. 
Berikut faktor-faktor yang memengaruhi kesuksesan dalam belajar.

1.Lingkungan yang mendukung
Peran orangtua dan guru sangat penting dalam mencapai cita-citamu. Merekalah yang membimbing dan mendukungmu belajar di rumah dan di sekolah. Selain itu, kamu harus pandai bergaul dengan teman. Pilihlah teman yang baik. Teman yang baik akan mendukung kamu dalam meraih cita-cita.

2.Sarana belajar
Sukses belajar salah satunya didukung dengan sarana yang lengkap, seperti buku, tempat, alat, dan media pembelajaran. Dengan sarana belajar yang mendukung, belajar akan lebih mudah dan menyenangkan.
Buku-buku yang berkualitas turut mendukung kesuksesanmu dalam belajar. Begitu pula koneksi internet, akan memudahkanmu untuk mendapatkan banyak informasi yang bermanfaat.

3.Cara belajar
Belajar adalah proses yang memerlukan waktu panjang dan tidak bisa dilakukan dengan seketika. Belajar tidak dapat dilakukan sekaligus. Jadi, sebaiknya kamu belajar sedikit demi sedikit. Hal itu dilakukanagarilmuyangkamupelajarimelekatdalam pikiranmu dan kamu pun mudah mengingatnya. Cara belajar yang lain adalah dengan membaca cepat atau speed reading. Dengan teknik ini, kamu diajarkan untuk membaca secara cepat. Dalam waktu yang singkat, kamu akan mengetahui isi buku yang dipelajari secara keseluruhan.

C.Doa
Doa adalah ibadah. Setiap usaha yang kamu lakukan sebaiknya disertai dengan doa. Berdoalah kamu kepada Tuhan agar segala usaha yang dilakukan untuk mencapai kesuksesan dapat terwujud. Tahu¬kan kamu, orang sukses selalu berdoa setelah berusaha?
Perlu kamu ketahui bahwaTuhanYang Mahakuasa akan menilai segala usaha dan doamu. Yakinlah bahwa hasil usaha yang terakhir, itulah yang terbaik untukmu. Oleh karena itu, tetaplah semangat untuk mencapai sukses diri.Berdoa merupakan suatu ibadah. Dalam ber¬ibadah terdapat syarat dan adab yang harus kamu 
lakukan. Berikut adab-adab dalam berdoa.

1.Merendahkan diri dan suara
Tahukah kamu bahwa Tuhan Maha Melihat dan Mendengar segala doa makhluk-Nya? Bahkan, Tuhan pun mendengar bisikan suara batin manusia. Oleh karena itu, merendahkan diri dan suara pada saat berdoa sangat disukai Tuhan.

2.Berdoa dengan bhusyub
Berdoalah kamu dengan khusyuk. Jika kamu berdoa dengan khusyuk, kemungkinan besar doa yang kamu panjatkan akan terkabul. Perlu kamu ketahui juga, kekhusyukan bukan hanya dilakukan pada saat berdoa. Kekhusyukan juga diperlukan ketika kamu melakukan berbagai ibadah yang lain. 

3.Bersungguh-sungguh dan penuh harapan
Bersungguh-sungguhlah dalam mencapai cita-cita. Selain itu, harus disertai dengan harapan yang tinggi akan meraihnya. Oleh karena itu, bersungguh- sungguhlah dan penuh harapanlah dalam berdoa. Doamu kamu terkabul.

4.Memohon ampun kepada Tuhan
Tahukah kamu, kesucian jiwa akan memengaruhi terkabulnya suatu doa? Oleh karena itu, sebelum berdoa, sebaiknya kamu memohon ampun terlebih dahulu kepadaTuhan.


5.Memuji Tuhan pada awal dan akhir doa
Tahukah kamu, sebaik-baik doa adalah doa yang diawali dan diakhiri dengan memuji Tuhan? 
Tuhan sangat mencintai hamba-Nya yang suka berdoa dan banyak memujinya. Tuhan Maha Agung. Keagungan-Nya membuat Dia layakdipuji. Memuji dan memohon pertolongan- Nya menjadi salah satu bukti kecintaan kita kepada- Nya. Memuji Tuhan di awal dan akhir doa akan menentukan terkabulnya sebuah doa yang kamu panjatkan.

Senin, 09 Desember 2013

Tips Supaya Percaya Diri (Mengubah Pola Pikir)

BAB II
Mengubah Pola Pikir

A. Percaya Diri
Kesuksesan adalah hak semua orang. Kesuksesan dapat diraih salah satunya dengan rasa percaya diri. Oleh karena itu, raihlah kesuksesan dengan memiliki rasa percaya diri. Tahukah kamu, orang sukses memiliki rasa percaya diri yang tinggi?
    Percaya diri merupakan salah satu faktor yang dapat membedakan antara orang yang sukses dan gagal. Oleh karena itu, para ahli memberikan pendapatnya tentang cara-cara membangkitkan rasa percaya diri. Berikut salah satu cara membangun rasa percaya diri.

1. Yakin pada kemampuan diri
    Setiap orang terlahir istimewa. Kita semua memiliki keistimewaan yang berbeda. Keistimewaan itu berupa perbedaan potensi atau bakatyang membuat tiap orang menjadi unik.
    Kamu tidak usah minder jika kemampuan matematikamu pas-pasan. Mungkin bakat luar biasamu dalam bidang lain, seperti seni atau olahraga. Bukankah lebih baikjadi seniman atau olahragawan hebat daripada jadi matematikawan biasa?
    Tahukah kamu, orang yang percaya diri yakin ter-hadap kemampuan yang dimilikinya? Kemampuan yang dimiliki adalah anugerah dari Tuhan. Kamu tidak boleh malu dengan bakat yang dimiliki. Jika rajin mengasah kemampuanmu, pasti kamu juga akan menjadi orang yang hebat.

    Sebenarnya, banyak orang yang gagal karena minder atau kurang percaya diri. Mereka selalu berpikiran bahwa dirinya bodoh dan tidak mampu. Pikiran seperti itu harus dihilangkan karena akan memengaruhi semangatmu. Dengan demikian, kamu harus yakin pada kemampuan dirimu.

Percaya diri bukan berarti sombong. Orang percaya diri yakin bahwa dirinya memiliki keunikan dan bakat. Sementara orang sombong menganggap dirinya lebih tinggi dari orang lain.

2. Bertanggung jawab
Berani bertanggung jawab adalah salah satu ciri orang sukses. Orang yang bertanggung jawab mampu melaksanakan pekerjaannya dengan baik. Anakyang bertanggungjawab selalu menepati janji, mematuhi peraturan yang berlaku, dan disiplin.
    Nah, belajarlah bertanggung jawab dari hal- hal yang paling kecil. Misalnya, memelihara buku perpustakaan dan mengembalikannya tepat waktu.

3. Menggali potensi diri
Setiap manusia memiliki potensi diri. Akan tetapi, terkadang manusia tidak menyadarinya. Orang sukses mampu menggali potensi diriyang dimilikinya. Oleh karena itu, segeralah kamu menggali potensi diri. Misalnya, dengan bertanya kepada orangtua atau teman terdekatmu.
    Dengan melakukan hal tersebut, kamu dapat mengetahui potensi yang dimiliki. Misalnya, pandai menulis puisi dan membacakannya di depan umum. Bukankah hal itu merupakan potensi diriyang sangat menakjubkan? Jadi, segeralah gali potensi dirimu.
4. Berpikiran positif
Tahukah kamu, berpikiran positif dapat membangun rasa percaya diri dengan cepat? Orang sukses selalu berpikirpositif. Merekatidakpernah berpikirtentang hal-hal yang dapat menghilangkan rasa percaya dirinya. Mulailah kamu berpikir positif pada diri sendiri. Misalnya berkata, "Saya mampu!"



    Dengan berkata seperti itu, kamu akan terus merasa semangat dan terdorong untuk melakukan berbagai hal yang positif. Misalnya, kamu melihat orang yang pandai berpidato. Kamu pun kagum kepadanya. Nah, sekarang katakan kepada dirimu bahwa kamu "mampu".


5. Berani mengambil risiko
Berani mengambil risiko merupakan sikap terpuji daripada menyerah pada rasa takut. Mengapa demikian?Orang sukses berani menerimatantangan dan belajar mengambil risiko.
    Dengan melakukan hal tersebut, kamu akan mendapat banyak peluang yang tidak ternilai harganya. Namun, kamu harus ingat. Kamu pun harus siap menerima hasil yang tidak sesuai dengan harapanmu.
    Misalnya, kamu menerima tantangan menjadi peserta lomba cerdas cermat Matematika tingkat kecamatan. Apabila berhasil, kamu berpeluang untuk mengikuti olimpiade Matematika tingkat internasional. Asyik bukan?

6. Tidak putus asa
Tahukah kamu, orang sukses tidak pernah putus asa? Putus asa merupakan perilaku negatif dan berbahaya. Sikap putus asa dapat menghambat kesuksesan seseorang. Apabila kamu mengalami kegagalan, janganlah berputus asa. Yakinlah bahwa di balik kegagalan akan ada kesuksesan.
    Tidak ada kerugian bagimu untuk mencoba sesuatu yang baik. Sebaliknya, keberanian untuk mencoba menjadikan kamu mendapatkan penga¬laman yang baik. Bukankah pengalaman itu me¬rupakan guru yang terbaik?
    Perlu kamu ketahui, orang gagal adalah mereka yang tidak pernah berani mencoba. Jangan sampai kamu merasa malu, cemas, dan gelisah karena mengalami kegagalan. Jadikan semua itu sebagai tantangan bagimu.
    Jangan menyia-nyiakan waktu dan energimu untuk rasa malu, cemas, dan gelisah karena kegagal¬an. Alangkah baiknya kamu menghadapi kenyataan itu dengan sikap percaya diri dan optimis. Oleh karena itu, janganlah kamu berputus asa. Jangan sampai kegagalan melunturkan rasa percaya dirimu.



B. Kemauan
Setiap orang pasti ingin berubah dari yang buruk menjadi baik, dan dari gagal menjadi sukses. Memiliki kemauan untuk mengubah diri adalah salah satu ciri orang sukses. Oleh karena itu, ubahlah dirimu dengan diawali dorongan dan kemauan dalam hati.
    Niat yang kuat dalam hati untuk mengubah diri dengan sungguh-sungguh, akan mendorongmu men¬jadi orang sukses. Namun, perlu kamu ketahui bahwa niat kesungguhan mengubah diri ini harus didasari dengan kejujuran. Dengan kejujuran, kamu pun akan selalu terdorong semangatnya untuk melakukan perubahan diri.

    Berikut kemauan yang harus kamu miliki untuk mengubah diri menjadi orang sukses.

1. Memiliki cita-cita yang tinggi
Setiaporang harus mempunyai kemauanyangtinggi untuk mencapai cita-cita yang diinginkan. Begitu pun kamu. Tanpa tekad dan keinginan yang tinggi, kamu akan sulit mencapai cita-cita.
    Bagaimana cergas mencapai cita-cita yang kamu impikan? Tentu kamu harus yakin dan terus berusaha. Dengan cita-cita yang tinggi, kamu akan selalu tertantang untuk berusaha mencapainya.





    Orang yang memiliki cita-cita yang tinggi, tidak akan gentar menghadapi berbagai tantangan. Baginya, usaha menghadapi tantangan adalah jalan yang terbaik. Oleh karena itu, kamu jangan merasa kecewa apabila mengalami kegagalan dalam meraih cita-cita. Kegagalan adalah sukses yang tertunda.

2. Memiliki pengetahuan yang luas
Tahukah kamu, jalan meraih kesuksesan adalah ilmu? Ilmu atau pengetahuan merupakan salah satu bekal untuk meraih sukses. Dengan ilmu yang luas, seseorang dengan mudah dapat menumbuhkan potensi diri.

    Ilmu tidak datang dengan sendirinya, akan tetapi, ilmu harus dicari. Gerbang meraih ilmu adalah dengan banyak membaca. Orang-orang sukses memiliki ke¬biasaan rajin membaca. Dengan rajin membaca, kamu menjadi tahu tentang banyak hal.

    Misalnya, kamu ingin menjadi penulis sukses dan terkenal. Kamu pun berpikir, bagaimana cara¬nya menjadi penulis terkenal. Nah, tentu kamu harus memiliki pengetahuan tentang menulis dan mencintai ilmunya, yaitu dengan belajar tata cara menulis dan Bahasa Indonesia yang baik.
    Apabila ingin menjadi orang sukses, kamu harus memiliki pengetahuan yang luasdan mencintai ilmu. Jadikan belajar sebagai program harianmu. Belajar tidak mengenal waktu dan tempat. Belajar dengan sungguh-sungguh sama dengan merancang dirimu untuk meraih sukses yang gemilang.






3. Praktik meraih besubsesan
Setelah memiliki cita-cita yang tinggi dan penge¬tahuan yang luas, langkah selanjutnya adalah praktik untuk meraih kesuksesan. Kesuksesan tidak datang begitu saja. Menjadi sukses harus direncanakan, di¬latih, dan diraih.
    Tahukah kamu, salah satu kunci sukses adalah mampu mempraktikkanilmudalam kehidupan secara nyata? Misalnya, kamu ingin menjadi pedagang yang sukses, kemudian, kamu mencari ilmu tentang sukses berdagang. Ilmu sukses berdagang itu tidak akan menjadikan kamu orang sukses dan kaya jika tidak dipraktikkan.
    Kesuksesan tidak akan diraih hanya dengan rajin berhayal dan bermimpi. Sampai kapan pun, kamu tidak akan menjadi sukses dengan hanya berkhayal. Kamu harus mampu mewujudkannya dengan segala usaha dan potensimu. Mulailah mempraktikkan langkah menuju sukses. Dengan demikian, kesuksesan yang sesungguhnya dapat segera kamu raih.

Refensi : cerdas  dan cergas merancang sukses diri / muhammad habibie
tiga serangkai, desember 2009

Sabtu, 07 Desember 2013

Tips Disiplin Dan Menjaga Kesehatan Tubuh (Mengubah Pola Hidup)

MERANCANG SUKSES DIRI


Siapa sih yang tidak ingin sukses di masa depan? Kamu juga tentu ingin sukses belajar, sukses di sekolah, sukses rumah, sukses dimana pun. Kesuksesan diri dapat membuat dirimu menjadi pribadi unggul, disukai dan dibutuhkan banyak orang di mana pun kamu berada.
Tentu saja, kesuksesan tidak bisa diraih secara kebetulan. Kesuksesan hanya dapat terwujud bagi siapa saja yang sanggup berjuang dan berkorban.
Artikel ini tentu sangat berguna bagimu dalam merancang sukses diri. Kamu akan mendapatkan panduan tentang kebiasaan hidup sehari-hari serta kiat 10 langkah pasti meraih sukses. Asyik bukan? Selamat membaca.
Setiap hari kita beraktivitas. Tata cara seseorang dalam beraktivitas tentu berbeda-beda. Ada orang yang berdisiplin dan ada pula yang tidak berdisiplin.
Disiplin sangat diperlukan dalam menjalankan aktivitasmu sehari-hari. Perlu kamu ketahui bahwa disiplin dalam beraktivitas merupakan salah satu kunci meraih kesuksesan. Dengan berdisiplin, kamu dapat mudah meraih kesuksesan.
Perilaku disiplin harus diterapkan di mana pun kita berada. Bersikap seenaknya akan membuat aktivitasmu menjadi tidak lancar. Tahukah kamu, orang-orang yang sukses selalu berdisiplin dalam beraktivitas?
Aktivitas di rumah sangat banyak, mulai dari bangun tidur hingga tidurkembali pada malam hari. Awalilah aktivitasmu di rumah dengan perencanaan yang matang. Kamu dapat merencanakan kegiatanmu dengan membuat jadwal kegiatan sehari-hari. Berikut disiplin diri yang harus kamu perhatikan ketika beraktivitas di rumah.
Bangun tidur pada pagi hari sangat mengasyikkan. Badan terasa segar dan pikiran pun jernih. Dengan begitu, kamu dapat mengawali aktivitas yang telah direncanakan pada malam hari dengan lancar.
Alangkah baiknya kamu bangun tidur pada pagi hari dan tidak kesiangan. Apabila bangun kesiangan, kegiatan yang telah kamu rencanakan akan beran- takan. Kamu akan merasa rugi jika kehilangan kesempatan untuk menjalankan rencanamu. Oleh karena itu, bangunlah tidur pada pagi hari agar rencana kegiatan yang telah kamu susun dapat terlaksana dengan baik.
Tahukah kamu, orang sukses selalu bangun pada pagi hari?

Setelah belajar di sekolah seharian, tentu kamu merasa lelah. Dalam kondisi lelah, sebaiknya kamu beristirahat terlebih dahulu. Setelah beristirahat, kamu akan merasa segar kembali sehingga dapat melakukan aktivitas selanjutnya dengan baik.
Belajar sepulang dari sekolah sangat bermanfaat bagimu, meskipun hanya beberapa menit. Belajar sepulang sekolah tujuannya untuk mengingat pelajaran yang belum lama didapat. Dengan begitu, ingatanmu akan lebih kuat dalam memahami ilmu yang telah kamu pelajari.




Mengulang dan membaca pelajaran yang telah diajarkan dapat membuatmu selalu mengingat pelajaran dengan baik. Tahukah kamu, orang sukses selalu mengulang pelajaran yang telah diajarkan di sekolah?
Menonton televisi memang mengasyikkan. Namun, jangan sampai kamu membuang waktumu hanya untuk menonton televisi. Jika kamu menonton tele­visi hingga tidak ingat waktu, dapat membuatmu lupa dengan semua hal yang telah direncanakan.
Waktu sangat berharga. Waktu tidak akan per­nah dapat kembali. Apabila ingin menonton televisi, pilihlah acara yang menambah pengetahuan dan bermanfaat untuk kamu. Janganlah kamu meng­gunakan waktumu seharian hanya untuk menonton acara televisi yang tidak bermanfaat.
Gunakanlah juga waktumu untuk berbagai akti­vitas bermanfaat, seperti membaca buku, membantu orangtua,sertamengobroldenganorangtuatentang aktivitas sehari-harimu. Membuang waktu adalah perilaku yang merugikan.

Kamu boleh menonton televisi dan bermain sekadarnya dengan temanmu. Akan tetapi, jangan sampai lupa waktu. Tahukah kamu, orang sukses tidak banyak menonton televisi?
d.      Tidur tidak terlalu malam
Istirahat pada malam hari sangat bermanfaat bagimu setelah seharian beraktivitas. Tubuh memerlukan is­tirahat. Setelah beristirahat, tubuhmu terasa segar.


Kamu boleh menonton televisi dan bermain sekadarnya dengan temanmu. Akan tetapi, jangan sampai lupa waktu. Tahukah kamu, orang sukses tidak banyak menonton televisi?
Istirahat pada malam hari sangat bermanfaat bagimu setelah seharian beraktivitas. Tubuh memerlukan is­tirahat. Setelah beristirahat, tubuhmu terasa segar.
Tidurlah jangan terlalu malam agar kamu dapat bangun pagi dan tidak kesiangan pergi ke sekolah. Tahukah kamu, orang sukses tidak tidur terlalu malam?
Beraktivitas di sekolah tidak terlepas dari peraturan dan tata tertib. Setiap siswa harus bersikap tertib, mulai dari masuk sekolah hingga pulang sekolah. Berdisiplinlah dalam beraktivitas di sekolah agar kamu merasa nyaman dan semangat belajar di sekolah. Berikut disiplin yang harus kamu perhatikan ketika beraktivitas di sekolah.
Berangkatlah ke sekolah tepat pada waktunya. Dengan demikian, kamu tidak terlambat masuk sekolah. Jika kamu terlambat masuk kelas, akan dikenai sanksi.
Apabila kamu terlambat masuk kelas dan dikenai sanksi, kamu akan ketinggalan pelajaran yang disampaikan oleh gurumu. Oleh karena itu, masuk sekolahlah tepat pada waktunya. Tahukah kamu, orang sukses selalu tepat waktu dan tidak pernah terlambat masuk sekolah?
Awali kegiatan belajarmu di sekolah dengan berdoa terlebih dahulu. Dengan berdoa, hati akan merasa tenang dan pikiran mudahterkonsentrasi. Kemudian, belajarlah dengan sungguh-sungguh dan jangan banyak bercanda.
Bercanda ketika belajar berlangsung akan meng­ganggu konsentrasimu. Jika bermain-main ketika belajar, kamu akan sulit memahami pelajaran yang disampaikan oleh gurumu. Tahukah kamu, orang sukses selalu bersungguh-sungguh dalam belajar?
Biasanya, belajar di sekolah ada waktu untuk beristirahat. Nah, gunakanlah waktu istirahatmu di sekolah dengan baik. Jangan memaksakan diri jika kamu lelah atau jenuh.

Kamu dapat beristirahat sambil mengobrol dengan temanmu. Kamu juga dapat memakan makanan yang telah kamu bawa dari rumah. Sebaiknya, kamu jangan bermain terlalu lelah ketika istirahat agar nyaman ketika mengikuti pelajaran selanjutnya.
Setelah beristirahat, tubuh dan pikiran akan terasa segar kembali. Dalam kondisi segar, kamu dapat konsentrasi menerima pelajaran selanjutnya. Tahukah kamu, orang sukses memanfaatkan waktu istirahat dengan baik?
Setiap orang pasti mengharapkan hidup sukses. Namun, kenyataannya kesuksesan yang diharapkan tidak selalu mudah dapat diwujudkan. Salah satu penyebabnya justru datang dari diri kita, yaitu terganggunya kesehatan tubuh.
Jagalah kesehatanmu dengan baik. Dengan tubuh yang sehat, kamu dapat melaksanakan rencanamu sehingga mudah meraih kesuksesan.Tahukah kamu, orang sukses selalu menjaga kesehatannya?
Berolahraga sangat baik untuk tubuh. Rutin ber­olahraga akan membuat sehat jasmani dan rohani. Olahraga bukan hanya untuk meningkatkan kesehat­an, melainkan dapat meningkatkan kecerdasan.
Kamu dapat melakukan olahraga selama sepuluh menit setiap hari. Agar tubuh bugar, kamu harus berolahraga secara rutin. Berikut manfaat olahraga bagi kesehatan tubuhmu.
Tahukah kamu, olahraga yang rutin dapat me­ningkatkan kecerdasan otak? Pada saat berolahraga, tubuh memompa lebih banyakdarah sehingga kadar oksigen dalam peredaran darah meningkat.
Aliran darah ke otak yang lancar, menjadikan seseorang lebih segar dan bugar. Dalam konsisi tersebut, daya reaksi, konsentrasi, kreativitas, dan kesehatan mental seseorang menjadi lebih baik.
Selain itu, olahraga yang rutin dapat memacu pertumbuhan sel otak Hippocampusyang berkaitan dengan memori seseorang. Apabila pertumbuhan sel Hippocampus seseorang terhambat, akan menghambat daya ingatnya. Oleh karena itu, kita harus rutin berolahraga agar badan sehat dan pikiran pun cerdas.
Setiap manusia tentu pernah mengalami stres atau ketegangan. Stres tersebut dapat disebabkan oleh masalah berbeda pendapat dengan teman, menghadapi ujian akhir, atau keragu-raguan untuk mengambil keputusan. Agar tidak mudah terkena stres, kamu harus rutin berolahraga. Olahraga dapat menolong kamu untuk mengatasi stres.
Pada saat kita berolahraga, otot mengendur dan meregang. Adanya peregangan dan pengenduran otot tersebut dapat membebaskan diri dari stres.
Dengan berolahraga, kita dapat mengendurkan otot dan saraf yang tegang karena stres. Jadi, sering- seringlah kamu berolahraga untuk menghilangkan stres dan badanmu pun menjadi sehat.
Tahukah kamu, orang yang rajin berolahraga akan memiliki tubuh yang indah, sehat, dan kuat? Hasilnya, seseorang yang rajin berolahraga akan lebih percaya diri dibandingkan dengan orang yang jarang atau tidak pernah berolahraga.

d.       Olahraga dapat meningkatkan perasaan bahagia
Kamu mungkin pernah mengalami sakit hati, misalnya karena diejekteman. Dengan berolahraga, kamu dapat mengurangi rasa sakit hati tersebut. Tahukah kamu, olahraga dapat meningkatkan hormon penumbuh rasa bahagia dalam otak?
Pola makan turut memengaruhi kesehatan tubuh seseorang. Menerapkan pola makan yang baik akan membuat tubuh menjadi sehat. Sebaliknya, apa­ bila pola makan salah, akan mengakibatkan ter­ganggunya kesehatan seseorang.
Sehat itu sangat menyenangkan, sedangkan sakit sangat menyengsarakan. Tahukah kamu, pola makan yang salah akan berdampak negatif untuk kesehatan?
Apabila kamu ingin sehat, ubahlah pola makanmu menjadi pola makan yang baik dan benar. Berikut pola makan yang baik untuk menjaga kesehatan,
a. Pada pagi hari, kamu cukup makan roti dan susu. Hindari terlalu banyak mengonsumsi karbo­hidrat. Contoh makanan yang mengandung kar­bohidrat di antaranya nasi, roti, kentang, dan ubi. Karbohidrat membuat kamu gampang kenyang. Apabila kekenyangan pada pagi hari, akan mem­buat kamu gampang mengantuk.
b. Tiga jam berikutnya setelah makan pagi, kamu dapat makan makanan ringan pada waktu istirahat. Karena setiap tiga jam sekali, perut terkadang terasa lapar.
c. Pada waktu makan siang, kamu boleh makan lengkap. Seperti nasi, lauk-pauk, dan sayur- mayur. Ingat, makanlah secukupnya. Berhentilah makan sebelum kenyang. Terlalu banyak makan tidak baik untuk kesehatan.
d. Sore hari, setelah tiga jam berikutnya, kamu dapat memakan makanan ringan lagi. Seperti bubur kacang hijau atau buah-buahan favoritmu.
e.        Pada malam hari, kamu dapat makan lengkap kembali. Usahakan kamu makan malam tiga jam sebelum waktu tidur. Hal tersebut dilakukan agar pada saat tidur, makanan telah selesai dicerna dan tidak mengganggu tidur.
Selain hal-hal tersebut, ada beberapa hal yangjuga perlu diperhatikan pada pola makan kita, di antaranya makan secara teratur, makan tidak berlebihan, dan makan makanan yang sehat dan bergizi.
Pola makan yang salah akan menyebabkan tubuhmu mudah terserang penyakit. Berikut ini kebiasaan makan yang salah.
a.        Makan tidak teratur atau sering telat makan.
b.       Porsi makan yang berlebihan. Makan yang ber­lebihan akan mengganggu kesehatan, seperti kegemukan atau mudah mengantuk.
c.        Mengonsumsi makanan tidak sehat. Makanan yang sehat itu harus bersih dan tidak mengandung zatyang merusaktubuh. Misalnya, mengandung zat pewarna tekstil atau bahan pengawet yang berbahaya.
Gizi yang kurang. Kekurangan gizi dapat meng­hambat pertumbuhan dan perkembangan tubuh seorang anak. Oleh karena itu, kamu harus mengonsumsi asupan gizi yang cukup.

Refensi : cerdas  dan cergas merancang sukses diri / muhammad habibie
tiga serangkai, desember 2009